custom packaging

Custom Packaging: Apa Itu, Fungsi dan Macam Jenisnya

Pernahkah kamu membeli suatu barang yang harganya sangat mahal, kemudian kamu berpikir, “oh ini mah mahal di custom packaging nya”?

Nah, ternyata packaging itu merupakan suatu bagian yang tidak terpisahkan dari manajemen produk loh.

Fungsi packaging sangatlah penting. Jika suatu produk tidak memiliki packaging yang baik, produk kamu bisa rentan rusak, tidak dikenali atau bahkan tidak laku ketika dijual!

Jika kamu seorang pengusaha yang sedang mencari custom box dan tertarik untuk menaikan level usaha kamu, yuk simak lebih dalam penjelasan dari ahli packaging Gema Pack!

Custom Packaging: Apa Itu, Fungsi dan Macam Jenisnya

Kita akan coba mulai dari membahas apa itu packaging, fungsi packaging dan jenis-jenis packaging.

1. Apa Itu Packaging

Melansir dari Feedough, Kotler mendefinisikan packing sebagai seluruh aktivitas, mulai dari pembuatan konsep hingga proses produksi kontainer untuk sebuah produk.

Packaging adalah sebuah seni mengemas & melindungi sebuah produk menggunakan sebuah kontainer.

-Kotler

Kontainer ini dimaksudkan untuk membantu proses identifikasi, distribusi, penyimpanan, pemasaran serta mengarahkan konsumen terkait tata cara pemakaian maupun informasi dari produk kita.

Jadi ternyata packaging itu merupakan sebuah seni loh! Artinya, pembuatan packaging tidak bisa dilakukan oleh sembarang pihak. Packaging memiliki sebuah nilai layaknya sebuah karya, oleh karenanya, pengusaha wajib memberikan perhatian khusus kepada packaging produknya.

Baca Juga: Trend Packaging: Pertumbuhan & Macam Jenis Bahan Packaging

2. Fungsi Packaging

custom packaging box kardus gemapack
Source Freepik

Lalu, apa sebenarnya fungsi dari packaging? Nah, berikut adalah fungsi utama dari sebuah packaging:

  1. Identifikasi & diferensiasi: packaging berfungsi untuk memudahkan produk kita teridentifikasi di mata pembeli. Packaging juga berfungsi sebagai ujung tombak yang membuat produk kita menjadi berbeda & stand out dibandingkan produk lain yang sejenis.
  2. Distribusi: packaging berfungsi sebagai alat untuk mendistribusikan produk yang kita jual, dari pabrik hingga menuju tangan konsumen.
  3. Penyimpanan: packaging berfungsi sebagai alat penyimpanan agar produk dapat terkirim kepada konsumen dengan sempurna tanpa terkena gangguan. Gangguan dapat terjadi selama proses pendistribusian sehingga mengakibatkan produk kita kotor & cacat ketika sampai di tangan konsumen.
  4. Pemasaran: packaging berfungsi sebagai alat yang dapat memikat minat konsumen untuk membeli produk kita.
  5. Pengarahan: packaging yang baik dapat mengarahkan konsumen bagaimana tata cara penggunaan produk kita secara optimal. Hal ini dimaksudkan agar konsumen dapat menikmati produk dalam kondisi terbaik dan kepuasan konsumen dapat termaksimalkan.

3. Jenis – Jenis Packaging

Packaging itu ada banyak macamnya loh. Berdasarkan peruntukannya, packaging dapat diklasifikasikan menjadi beberapa kategori seperti dibawah ini:

A. Primer

Packaging primer adalah packaging yang secara langsung bersentuhan dengan produk yang dijual. Fungsi utama dari packaging jenis primer adalah sebagai perlindungan pertama dan menjadi brand identity dari produk.

Selain menjadi brand identity, packaging primer yang baik juga perlu memuat konten informasi yang dibutuhkan oleh konsumen. Dengan menggunakan packaging primer yang unik, konsumen dapat mengidentifikasi produk kita secara cepat. Hal ini dapat meningkatkan peluang produk kita untuk terekspos di mata konsumen dibandingkan produk lainnya yang sejenis.

Beberapa contoh dari packaging primer antara lain: box sparepart, box handphone, bungkus indomie, box sepatu, bungkus permen, bungkus obat, dst.

B. Sekunder

Packaging sekunder adalah packaging yang bersentuhan langsung dengan packaging primer. Pada umumnya, packaging sekunder difungsikan sebagai alat untuk mengelompokan beberapa unit produk menjadi satu kesatuan sehingga mempermudah untuk dilakukannya kategorisasi.

Dalam banyak kasus, konsumen bisa memilih untuk membeli produk secara satuan ataupun secara berkelompok, selama berada dalam 1 kategori. Sebagai contoh, konsumen dapat memilih untuk membeli indomie secara satuan atau secara 1 box yang berisikan 40 bungkus indomie.

C. Tersier

Packaging tersier adalah packaging yang difungsikan sebagai alat untuk memudahkan perpindahan produk secara besar dan aman.

Pada banyak kasus, definisi antara packaging jenis sekunder & packaging jenis tersier dapat bersifat overlapping. Sebagai contoh, box indomie yang berisikan 40 bungkus dapat disebut sebagai packaging sekunder, namun juga dapat disebut sebagai packaging tersier. Namun pada kasus lain, box yang berisikan satu unit handphone diklasifikasikan sebagai packaging sekunder dan box yang berisikan beberapa unit box handphone diklasifikasikan sebagai packaging tersier.

client gemapack

Nah sudah sadar kan betapa pentingnya box packaging bagi produk kamu? Oleh karena itu, jangan tunda lagi dan serahkan custom box produkmu kepada ahlinya!

Jika kamu tertarik dan ingin bertanya seputar custom packaging atau packaging box di GemaPack klik disini untuk menghubungi kami via whatsapp dan berbincang dengan packaging expert dari kami.

GemaPack merupakan perusahaan terkemuka yang telah berdiri sejak 2002 dan telah menjadi partner bagi ratusan client. Saat ini GemaPack dipercaya untuk menjadi partner packaging perusahaan manufaktur otomotif terbesar di Indonesia.

Bagi sobat Gemapack yang tidak sempat ikut live session webinar Bincang Kemasan di Oktober 2022, silahkan lihat tayangan ulangnya di kanal Youtube kami dengan klik disini yaa. Dijamin akan banyak informasi yang bisa kamu dapatkan untuk menaikan level usahamu.

Nantikan informasi lainnya di website www.gemapack.co.id!

This Post Has One Comment

  1. Kurniawan

    Apa jual packaging utk hasil peternakan ikan laut / lobster ? Mungkin bisa ditawarkan ke om Peter MJI, karena skrng sdng bikin tambak udang juga.

Tinggalkan Balasan